Konsep Rumah Kaca yang Cocok untuk Para Pecinta Tanaman!

Mulai dari English garden, A-frame, hoophouse, hingga lounge. Berikut ini tujuh konsep rumah kaca cantik yang bisa kamu tiru.



Buat pencinta tanaman, pastinya sudah familier dengan yang namanya green house atau rumah kaca. Green house (rumah kaca) adalah sebuah bangunan atau ruangan untuk membudidayakan tanaman. Disebut rumah kaca karena konstruksi yang digunakan berupa kaca atau plastik guna menahan laju keluarnya energi panas yang sudah masuk ke ruangan.

Dengan rumah kaca, suhu di dalam ruangan bisa dijaga tetap hangat. Selain menanam bunga, kamu juga bisa menumbuhkan buah-buahan, sayur-sayuran, dan bahkan tembakau di dalam rumah kaca.

Kalau kamu tertarik, berikut ini tujuh konsep rumah kaca yang cocok buat kamu pecinta tanaman.

Cara Kerja Rumah Kaca

Konstruksi rumah kaca yang menggunakan kaca atau plastik transparan sebagai atap dimaksudkan agar sinar matahari dapat melewatinya. Selain memudahkan sinar matahari masuk, energi panas yang sudah terserap juga tidak akan mudah keluar.

Hal ini membuat tanah tetap hangat dan tanah yang hangat ini mampu menghangatkan udara dan tentu saja tanaman di dalam green house. Jadi, tanaman bisa mendapatkan udara hangat yang dia butuhkan untuk tumbuh.

Manfaat Rumah Kaca

1. Melindungi tanaman dari cuaca buruk

Matahari yang terlalu terik, curah hujan yang tinggi, atau angin yang kencang bisa merusak tanaman kamu. Dengan rumah kaca, tanaman akan tetap aman hingga waktu panen.

2. Bebas pestisida

Kandungan pestisida pada tanaman membuat banyak orang khawatir. Namun, pestisida tidak dibutuhkan dengan menerapkan green house. Rumah kaca yang dibangun dengan baik akan membuat tanaman tumbuh subur tanpa adanya pestisida.

3. Produktivitas tanaman meningkat

Manfaat rumah kaca yang lain adalah hasil panen yang lebih banyak. Produksi tanaman lebih optimal dan tumbuhnya pun lebih bagus.

7 Konsep Rumah Kaca

  • 1. Tipe English Garden
Ilustrasi Konsep Rumah Kaca Tipe English Garden.
Foto: Unsplash

Konsep rumah kaca pertama yang bisa kamu tiru adalah gaya klasik dengan rangka kayu putih. Dinding dan atap dibuat dari kaca atau plastik sehingga transparan. Walaupun klasik, konsep ini tidak pernah lekang waktu. Selain itu, konsep English garden ini juga memiliki tampilan estetis.

  • 2. A-Frame/Pyramid
Ilustrasi Konsep A-Frame/Pyramid Greenhouse.
Foto: dartmouthgreenpartnerships.org

Konsep rumah kaca berikutnya adalah A-frame atau pyramid karena memang bentuknya yang menyerupai huruf A atau piramida. Konsep ini menawarkan banyak ruang dan bentuknya juga estetis. Untuk membangun desain ini, kamu membutuhkan lahan yang luas.

  • 3. Hoophouse
Konsep Green House tipe Hoophouse.
Foto: motherearthnews.com.

Nah, kalau lahan yang kamu miliki untuk membangun green house terbatas, kamu bisa menerapkan konsep hoophouse ini. Bentuknya imut dan sederhana, cocok banget buat kamu pecinta tanaman yang membudidaya tanaman skala kecil. Bentuknya menyerupai setengah lingkaran dan ukuran rumah kaca model ini bisa disesuaikan kebutuhan.

  • 4. Shadehouse
Ilustrasi Konsep Greenhouse Tipe Shadehouse.
Foto: images.ctfassets.net

Konsep satu ini cukup banyak diterapkan oleh petani di Indonesia yang membudidayakan sayur-sayuran. Konsep shadehouse merupakan rumah kaca semi terbuka. Atapnya menggunakan jaring, bilah, atau kain tanpa adanya dinding. Biaya membuat konsep green house satu ini tentu sangat terjangkau. Konsep ini juga sangat cocok dengan iklim negara kita.

  • 5. Modern Tilt
Ilustrasi Konsep Rumah Kaca Tipe Modern Tilt.
Foto: @anneli_dellermark

Menyukai gaya modern? Konsep modern tilt cocok banget buat kamu. Atap miring menyerupai atap gudang dengan sentuhan gaya industrial bakal bikin rumah kacamu terlihat keren. Bingkai hitam pada dinding dan atap memberikan tampilan maskulin pada rumah kaca. Tambahkan kursi taman besi hitam untuk mempercantik rumah kaca konsep modern tilt.

  • 6. Etalase
Ilustrasi Konsep Rumah Kaca Tipe Etalase.
Foto: mazeproducts.com

Konsep selanjutnya yang bisa kamu tiru adalah konsep etalase. Konsep ini meniru desain toko-toko yang banyak ditemukan di pinggir jalan. Jendela kaca besar, pintu kayu dengan warna bingkai senada, serta penambahan beberapa bangku sederhana bakal bikin konsep rumah kaca etalase kamu tampak memesona.

  • 7. Lounge
Ilustrasi Konsep Rumah Kaca Tipe Lounge Greenhouse.
Foto: Unsplash

Tidak ingin menjadikan rumah kaca sebagai tempat menanam saja, tapi juga untuk bersantai sembari menikmati secangkir teh dan buku? Konsep lounge bisa mewujudkan gambaran tersebut. Letakkan tanaman tinggi dan rindang untuk bisa mengurangi panas saat kamu berada di dalamnya. Kemudian, tambahkan sofa yang cantik dan nyaman serta beberapa bantal untuk menambah kesan hangat.

Konsep rumah kaca yang mana nih yang bakal kamu tiru? Dengan lahan besar maupun terbatas, kamu bisa kok membuat rumah kaca. Buatlah konsep yang matang agar rumah kacamu berfungsi dengan maksimal.

Posting Komentar

0 Komentar