Sering Dianggap Jadi Sarang Hantu, Ternyata Pohon Randu Begitu Bermanfaat Bagi Kesehatan, Nyesel Kalau ditebang.

Sparklepush.com - Pohon Randu bagi sebagian besar orang menganggap pohon yang jadi sarang hantu. Namun ternyata sedikit sekali yang tahu manfaatnya bagi kesehatan kita. Nah, bagi yang punya pohon ini jangan ditebang deh, biar nggak nyesel.

👉 Baca Juga: Cara Pengobatan Penyakit yang Hanya Ada di Indonesia

Pohon randu merupakan salah satu pohon yang cukup banyak bermanfaat bagi kehidupan manusia. Dari buahnya saja dapat dimanfaatkan untuk membuat kasur. Bukan hanya buahnya, batang pohonnya juga bisa dimanfaatkan untuk membuat arang. Bahkan di Tailan sana daun, bunga dan buah mudanya dikonsumsi.

Namun sayangnya sedikit sekali yang tahu bahwa tumbuhan yang memiliki nama latin Ceiba pentandra ini memiliki manfaat bagi kesehatan.

Pohon Randu Sarang Hantu Bermanfaat Bagi Kesehatan
Batang, Daun, Bunga dan Pohon Randu. Foto Dokumentasi Sparklepush.com

Hasil penelitian menunjukkan bahwa tumbuhan randu atau pohon randu memiliki potensi yang bermanfaat bagi kesehatan karena memiliki sifat anti bakteri, antifungi, antiinflamasi dan juga antioksidan. Zat-zat tersebutlah yang dihasilkan dari pohon randu baik dari bagian biji, daun, batang dan akarnya.

Namun, meskipun bagiann biji, daun batang dan akarnya bisa bermanfaat bagi kesehatan ternyata bagian Pohon Randu yang paling sering dimanfaatkan untuk kesehatan adalah pada bagian daunya.

👉 Baca Juga: Yuk Kenali Gejala Kanker Payudara untuk Penanganan Lebih Dini

Nah, berikut beberapa manfaat dari daun pohon randu yang dapat dimanfaatkan bagi kesehatan.

1. Mengobati asam lambung

Sering merasa sakit pada bagian lambung? Tenang saja, ternyata dengan daun randu ini bisa dimanfaatkan untuk mengatasi sakit asam lambung yang kamu derita. Kamu cukup ikuti cara mengolah daun randu untuk obat asam lambungmu.

Pun caranya mengolah daun randu untuk obat ini nggak susah dan nggak ribet. Jika teman atau tetangga kamu punya pohon randu ini kamu bisa samperin dan minta beberapa lembar untuk diolah sebagai obat.

Nah,begini cara mengolah si daun randu untuk obat asam lambungnya yaitu ambilah beberapa lembar daun randu yang segar, dan kemudian cucilah hingga bersih daun randu tadi. Rebuslah daun randu yang sudah dibersihkan tadi sekitar 10 menit atau sampai mendidih. 

Minumlah air rebusan daun randu tadi secara rutin 3 kali sehari.

Mudah kan cara mengolah daun randu untuk mengobati asam lambungnya. Jangan lupa rutin ya

2. Obat Batuk

Di musim pancaroba, segala penyakit bisa saja datang seperti batuk, pilek dan lainya. Nah untuk mengatasi batukmu cara mengolah daun randu untuk obat batuk-batuk yang kamu derita pun terbilang mudah.

Begini cara mengolah daun randu untuk obat batuk yaitu dengan siapkan 8 gram daun randu dan cuci hingga bersih kemudian tumbuk hingga halus. 

Setelah mengolah daun randu dengan ditumbuk tadi, siapkalan setengah gelas air panas untuk proses pembuatan obat dari daun randu selanjutnya seduhlah ke dalam air panasnya dan biarkan hingga dingin.

Jika sudah dingin, proses mengolah daun randu untuk obat batuknya sudah selesai. Kamu cukup meminumnya sehari 2 kali.

Nah, jadi pikir-pikir lagi ya kalau Pohon Randunya ditebang ternata dari daunnya begitu mermanfaat bagi kesehatan, khususnya bagi kamu yang lagi kena batuk-batuk. Ilangin mindset kita kalau pohon ini dianggap sebagai sarang hantu. 👍

👉 Baca Juga: Manfaat Sawi Hutan untuk Pengobatan Kanker Payudara

3. Obat Panas Dalam

Daun Randu bermanfaat juga untuk mengobati panas dalam. 

Cara mengolah daun randu untuk dijadikan sebagai obat panas dalam pun terbilang cukup mudah yaitu cukup ambil beberapa helai daun randu kemudian dihaluskan dengan cara diblender dan saring dengan kain. 

Minumlah air dari saringan jus daun randu tadi. Kandungan zat yang ada di dalam daun randu akan sangat membantu menyembuhkan panas dalam.

4. Obat Sariawan dan Bau mulut

Daun Pohon Randu begitu bermanfaat salah satunya karena ada zat anti bakteri di dalamnya. Zat ini sangat berguna juga bagi kamu yang mengalami masalah dengan bau mulut. Sehingga ramuan yang berbahan dasar daun randu ini sangat membantu dalam menekan pertumbuhan bakteri penyebab bau mulut yang tidak sedap.

Selain itu dengan rajin berkumur menggunakan ramuan daun randu, maka kesehatan mulut terjaga dan terhindar dari masalah mulut lain seperti terkena sariawan.

5. Mengatasi diare.

Biarpun dikait-kaitkan dengan mitos pohon angker sarang hantu, tapi nyatanya dari daunya bisa mengatasi masalah diare karena adanya zat antibakteri tadi.

Meminum ramuan daun randu akan membantu mengatasi diare karena zat antibakteri di dalam daun randu bisa mengatasi bakteri-bakteri penyebab diare sekalipun.

Nah, Si Pohon Randu ternyata begitu berguna dan bermanfaat bagi kesehatan kan..? Penyakit Diare saja bisa diobati pakai daun ini. Masih mau ditebang juga? 

👉 Baca Juga: Magentanya buah naga dan fakta-faktanya yang menarik bagi kesehatan.

6. Mengatasi masalah bekas luka.

Satu lagi khasiat daun randu yang begitu bermanfaat bagi kesehatan khususnya kulit yaitu dapat mengatasi bekas luka hingga menghilangkan bekas lukanya.

Cara untuk mengatasi masalah bekas luka pun terbilang sangat mudah yaitu dengan cara menggosok-gosokkan saja daun randunya kepada permukaan kulit yang ada bekas lukanya tadi.

Jika dipakai secara rutin, bekas luka yang kamu derita pun bisa hilang kecuali luka hati yang terdalam 😂 

7. Mengatasi penuaan dini.

Daun randu juga bermanfaat untuk mengatasi penuaan dini. Atau dengan istilah anti-aging.

Kandungan anti inflamasi dan anti oksidan pada daun randu sangat bermanfaat bagi masalah penuaan dini. cara mengolah daun randu untuk anti aging pun terbilang sangat mudah yaitu hanya dengan melumatkannya saja hingga muncul cairan mirip gel.

Aplikasikan gel ini secara rutin untuk mengatasi masalah penuaan dini pada kulit kamu dan rasakan mangaatnya.

Nah itulah beberapa khasiat pohon randu yang konon katanya jadi sarang hantu, padahal pada bagian daunya sangat bermanfaat bagi kesehatan. Bener-bener nyesel deh kalau pohon ini musti ditebang.

Memahami mitos sebagai pohon yang sering dianggap jadi sarang hantu, tentunya jika dibandingkan dengan manfaatnya timbangannya akan lebih berat sebagai tanaman obat atau tanaman yang bermanfaat bagi kesehatan.

Mungkin, nenek moyang kita ingin berkata bahwa pohon randu adalah pohon yang sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh anak cucunya kelak. Untuk menjaga kelestarian dan keberlangsungan hidup pohon randu maka nenek moyang kita menyebutnya sebagai tanaman yang jadi sarang hantu supaya kita dari awal sudah takut untuk menebangnya dan bermaksud pula untuk menjaganya agar tetap lestari.



Sumber
https://www.kompasiana.com/fiyanahsofiani/55005b688133112019fa7521/apa-hubungan-p
anas-dalam-dengan-pohon-randu
https://intipmanfaat.blogspot.com/2019/08/manfaat-daun-randu-untuk-obat-batuk-dan.html
https://ringtimesbanyuwangi.pikiran-rakyat.com/gaya-hidup/pr-17815560/daun-randu-berkhasiat-mengobati-batuk-wasir-hingga-bahan-kecantikan-alami?page=3


Posting Komentar

0 Komentar