Bukan Assalamu'alaikum, Tapi Ini yang Diucapkan Waktu Masuk Rumah Suwung (Kosong)

Saat masuk Rumah Suwung (Kosong, Lama tidak dihuni) ternyata bukan Assalamu'alaikum yang diucapkan. Tapi ada kalimat salam yang sifatnya sunnah untuk diucapkan sewaktu masuk.

Ilustrasi Rumah Kosong. Photo by Dan Meyers on Unsplash

Sebenarnya, Allah memerintahkan untuk mengucapkan salam ketika hendak memasuki rumah sebagaimana Firman Allah dalam Qur’an, An-Nur ayat 61 yang bila diterjemahkan seperti ini:

“Maka apabila kamu memasuki (suatu rumah dari) rumah- rumah (ini) hendaklah kamu memberi salam kepada (penghuninya yang berarti memberi salam) kepada dirimu sendiri, salam yang ditetapkan dari sisi Allah, yang diberi berkat lagi baik.” (QS. An Nur: 61).

Lantas apa yang harus diucapkan ketika kita masuk ke rumah kosong tersebut?

Nah, ini yang perlu Klepusher hafalkan dan amalkan ketika masuk rumah kosong yang tidak ada penghuninya.

Dilansir dari Rumaysho.com ada bentuk salam yang berbeda ketika kita memasuki rumah yang sudah ada penghuninya dengan rumah yang kosong, tanpa ada penghuninya.

Sebagaimana yang disampaikan oleh Ibnu ‘Umar radhiyallahu ‘anhuma, beliau berkata,

إذا دخل البيت غير المسكون، فليقل: السلام علينا، وعلى عباد الله الصالحين

“Jika seseorang masuk rumah yang tidak didiami, maka ucapkanlah “Assalamu ‘alainaa wa ‘alaa ‘ibadillahish sholihiin (salam bagi diri kami dan salam bagi hamba Allah yang sholeh)” (Diriwayatkan oleh Bukhari dalam Adabul Mufrod 806/ 1055. Sanad hadits ini hasan sebagaimana dikatakan oleh Al Hafizh Ibnu Hajar dalam Al Fath, 11: 17).

Misalnya, Klepusher akan membeli rumah dan ingin survei berkunjung ke lokasi rumah kosong yang tidak ada penghuninya karena penghuninya sudah pindah ke rumah yang baru tapi rumah yang lama tidak terurus. Maka bukan Assalamu’alaikum, salam yang diucapkan melainkan Assalamu ‘alainaa wa ‘alaa ‘ibadillahish sholihiin.

Salam ini juga berlaku untuk rumah sendiri jika kita tahu bahwa seisi rumah memang lagi pada pergi dan tak ada satu orang pun di dalam rumah seperti yang sparklepush kutip dari rumaysho bahwa Imam Nawawi rahimahullah dalam kitab Al Adzkar berkata, “Disunnahkan bila seseorang memasuki rumah sendiri untuk mengucapkan salam meskipun tidak ada penghuninya. Yaitu ucapkanlah “Assalamu ‘alainaa wa ‘alaa ‘ibadillahish sholihiin”. Begitu pula ketika memasuki masjid, rumah orang lain yang kosong, disunnahkan pula mengucapkan salam yang salam “Assalamu ‘alainaa wa ‘alaa ‘ibadillahish sholihiin. Assalamu ‘alaikum ahlal bait wa rahmatullah wa barakatuh”. (Al Adzkar, hal. 468-469).

Pelajaran yang bisa Klepusher petik dari kalimat salam saat masuk rumah kosong yaitu kalimat doa yang kita ucapkan hendaknya diawali dengan mendoakan diri sendiri kemudian mendoakan orang lain.

Kalimat “Assalam’alaina” jika diterjemahkan ke bahasa indonesia berarti “salam bagi diri kami” barulah kemudian disambung dengan “wa ‘alaa ‘ibadillahish sholihiin” yang berarti dan salam bagi hamba Allah yang sholeh. 

Kalimat salam berikutnya menunjukkan doa bagi penghuni lainya, hamba Allah yang sholih.

Semoga bermanfaat

Posting Komentar

0 Komentar