Uji Adrenalinmu Di Bukit Paralayang Bogor

Uji Adrenalinmu Di Bukit Paralayang Bogor - Apakah anda sedang banyak fikiran, stress, lelah maupun butuh liburan? Sudah saatnya anda berwisata menikmati hari libur dengan menguji adrenalin dengan olahraga paralayang. Salah satu lokasi tandem paralayang di Jawa Barat yang terkenal adalah Bukit Paralayang Bogor. Anda bisa terpuaskan dengan pemandangan mempesona dari ketinggian.


Anda wajib merasakan pengalaman yang tidak terlupakan dan mengasyikkan untuk terbang tinggi di angkasa di atas Bukit Paralayang Bogor. Apalagi jika anda belum pernah merasakan terbang ala tandem paralayang, rugi jika tidak mencoba. Bagaimana serunya dan apa saja yang perlu di perhatikan ketika olahraga paralayang ini? Berikut informasi selengkapnya.


Keseruan terbang bak superman di Bukit Paralayang Bogor


Terbang tandem paralayang adalah olahraga yang banyak diminati orang untuk sekedar hobi maupun menguji adrenalin. Terbang tandem di Bukit Paralayang Bogor ini sangat cocok untuk anda yang sudah professional maupun pemula. Apalagi jika anda belum pernah mencoba terbang layaknya supermen anda wajib mencobanya sebelum menyesal.




[caption id="attachment_1419" align="aligncenter" width="620"]Bukit Paralayang Bogor @delviyenty Bukit Paralayang Bogor adalah Tempat Wisata Alam sekaligus menjadi Destinasi kegiatan olahraga Ekstrim yang memicu adrenalin. Foto: @delviyenty[/caption]

Dengan terbang tandem di Bukit Paralayang Bogor ini anda akan dibawa terbang dari sebuah bukit yang berketinggian 1250 mdpl, lalu anda akan dibawa mendarat pada ketinggian sekitar 1000 mdpl dengan jarak lurus 1,3 km. Sehingga perbedaan ketinggian saat take off serta landing area adalah sekitar 250 m.


Kawasan puncak ini sangat ramai khususnya pada hari libur dan akhir pekan. Tidak hanya turis lokal, turis mancanegara pun tidak ingin ketinggalan menikmati eksotisme terbang tandem di Bukit Paralayang Bogor ini.


Hal ini tidak mengherankan, sebab kawasan puncak ini berlokasi di gunung Pangrango dan gunung Gede yang merupakan lokasi taman nasional Gede Pangrango yang terkenal dengan pepohonan hutan tropis.


Pemandangan lain yang membuat para penyuka terbang tandem adalah Agro Wisata Perkebunan Teh Gunung Mas, Telaga Warna, Air Terjun Cilember dan Taman safari. Dengan udara sejuk dan pemandangan yang mempesona ini membuat pengunjung selalu termanjakan dan ingin kembali datang.


Saat terbang tandem di Bukit Paralayang Bogor ini anda akan terbang seperti burung atau superman dengan bantuan parasut yang dibantu dengan tekanan udara. Pemandangan yang luar biasa eksotis terhampar dengan begitu indah, adrenalin yang terdongkrak dan rasa puas terbang layaknya burung berbaur menjadi sebuah pengalaman yang tidak terlupakan.


Lokasi terbang tandem di Bukit Paralayang Bogor


Untuk anda yang ingin berpetualang menikmati keseruan saat terbang, anda bisa mengunjungi langsung di bukit Gantolle atau Bukit Paralayang Bogor  yang berlokasi perbukitan perkebunan teh Gunung Mas, di puncak Bogor, Jawa Barat. Anda bisa menjangkau lokasi ini dengan mudah menggunakan kendaraan pribadi maupun kendaraan umum.


Hal yang perlu di perhatikan saat terbang tandem di Bukit Paralayang Bogor


Paralayang atau paragliding atau terbang tandem merupakan olahraga terbang bebas dengan sayap berupa kain parasut. Lalu anda akan lepas landas menggunakan kaki yang dipandu pilot yang telah berpengalaman.


Penting anda ketahui bahwa tandem paralayang sangat tergantung cuaca serta berat badan dari peserta yakni sekitar 25 hingga 95 kg. Anda bisa memesan paket tandem paralayang yang biasanya menyediakan fasilitas berupa: instruktur atau pilot berpengalaman, perlengkapan paralayang, sertifikat dan asuransi. Yang perlu anda persiapkan sebelum paragliding di Bukit Paralayang Bogor  adalah pakaian berlengan panjang, sunscreen dan sepatu.


Rencanakan liburan menikmati terbang bebas di Bukit Paralayang Bogor Jawa Barat anda sedini mungkin. Siapkan budget, stamina dan kondisi tubuh anda lalu berangkatlah untuk merangkul pengalaman yang luar biasa menyenangkan dan tidak terlupakan.

Posting Komentar

0 Komentar